TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 9:15

Konteks
9:15 Tetapi firman Tuhan kepadanya: "Pergilah, sebab orang ini adalah alat pilihan v  bagi-Ku untuk memberitakan nama-Ku kepada bangsa-bangsa lain w  serta raja-raja x  dan orang-orang Israel.

Kisah Para Rasul 19:21

Konteks
Demetrius menimbulkan huru-hara di Efesus
19:21 Kemudian dari pada semuanya itu Paulus bermaksud pergi ke Yerusalem b  melalui Makedonia c  dan Akhaya. d  Katanya: "Sesudah berkunjung ke situ aku harus melihat Roma juga. e "

Kisah Para Rasul 23:11

Konteks
23:11 Pada malam berikutnya Tuhan datang berdiri di sisinya 1  dan berkata kepadanya: "Kuatkanlah hatimu, n  sebab sebagaimana engkau dengan berani telah bersaksi tentang Aku di Yerusalem, demikian jugalah hendaknya engkau pergi bersaksi di Roma. o "

Kisah Para Rasul 25:11

Konteks
25:11 Jadi, jika aku benar-benar bersalah dan berbuat sesuatu kejahatan yang setimpal dengan hukuman mati, aku rela mati, tetapi, jika apa yang mereka tuduhkan itu terhadap aku ternyata tidak benar, tidak ada seorangpun yang berhak menyerahkan aku sebagai suatu anugerah kepada mereka. Aku naik banding kepada Kaisar! w "

Matius 10:18

Konteks
10:18 Dan karena Aku, kamu akan digiring ke muka penguasa-penguasa dan raja-raja r  sebagai suatu kesaksian bagi mereka dan bagi orang-orang yang tidak mengenal Allah.

Yohanes 11:9

Konteks
11:9 Jawab Yesus: "Bukankah ada dua belas jam dalam satu hari? Siapa yang berjalan pada siang hari, kakinya tidak terantuk, karena ia melihat terang dunia ini. d 

Yohanes 11:2

Konteks
11:2 Maria ialah perempuan yang pernah meminyaki kaki Tuhan dengan minyak mur dan menyekanya dengan rambutnya. x 

Titus 1:16

Konteks
1:16 Mereka mengaku mengenal Allah, tetapi dengan perbuatan mereka, mereka menyangkal 2  Dia. n  Mereka keji dan durhaka dan tidak sanggup berbuat sesuatu yang baik. o 

Titus 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, hamba Allah a  dan rasul b  Yesus Kristus untuk memelihara iman orang-orang pilihan Allah dan pengetahuan akan kebenaran c  seperti yang nampak dalam ibadah d  kita 5 ,

Wahyu 11:5-7

Konteks
11:5 Dan jikalau ada orang yang hendak menyakiti mereka, keluarlah api dari mulut mereka menghanguskan semua musuh c  mereka. Dan jikalau ada orang yang hendak menyakiti mereka, maka orang itu harus mati d  secara itu. 11:6 Mereka mempunyai kuasa menutup langit, e  supaya jangan turun hujan selama mereka bernubuat; f  dan mereka mempunyai kuasa atas segala air untuk mengubahnya menjadi darah, g  dan untuk memukul bumi dengan segala jenis malapetaka, setiap kali mereka menghendakinya. 11:7 Dan apabila mereka telah menyelesaikan kesaksian mereka, maka binatang h  yang muncul dari jurang maut, i  akan memerangi mereka j  dan mengalahkan serta membunuh mereka 4 .
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[23:11]  1 Full Life : TUHAN DATANG BERDIRI DI SISINYA.

Nas : Kis 23:11

Paulus cemas dan gelisah mengenai apa yang akan terjadi atas dirinya. Tampaknya dia akan dibunuh di Yerusalem sehingga rencananya untuk membawa Injil ke Roma dan ke bagian barat yang lebih jauh mungkin tidak akan terwujud. Pada saat genting ini Allah menampakkan diri kepadanya, menguatkan hatinya serta meyakinkan Paulus bahwa dia akan bersaksi bagi Allah di Roma. Alkitab mencatat bahwa Tuhan menampakkan diri tiga kali kepada Paulus untuk meyakinkan dia (Kis 18:9-10; 22:17-18; 23:11; bd. Kis 27:23-24;

lihat cat. --> Kis 18:10).

[atau ref. Kis 18:10]

[1:16]  2 Full Life : MEREKA MENGAKU ... MEREKA MENYANGKAL.

Nas : Tit 1:16

Salah satu kebencian dalam pandangan Allah adalah mengaku percaya kepada Kristus dan pengharapan akan hidup yang kekal (ayat Tit 1:2), padahal pada saat yang bersamaan hidup tidak taat kepada-Nya dan Firman-Nya (bd. Luk 6:46; Yoh 14:12; 15:10-14; 1Yoh 2:4).

[1:1]  3 Full Life : KEBENARAN SEPERTI YANG NAMPAK DALAM IBADAH KITA

Nas : Tit 1:1

(versi Inggris NIV -- "Kebenaran yang menghasilkan kesalehan"). Mereka yang mengaku memberitakan Injil yang benar harus bersedia untuk diuji apakah berita itu menghasilkan kesalehan dalam kehidupan orang yang menerimanya. Tidak ada gereja atau organisasi Kristen yang berhak menyatakan bahwa berita atau doktrinnya cocok dengan "ajaran yang sehat" rasul-rasul (ayat Tit 1:9; 2Tim 1:11-14; 2:2; 3:10-12) dan "perkataan Tuhan kita Yesus Kristus" (1Tim 6:3) jikalau berita atau doktrin itu tidak menghasilkan orang yang saleh kehidupannya, 1Tim 6:3; Ibr 1:9;

(lihat cat. --> Tit 1:16;

lihat cat. --> 1Kor 13:1).

[atau ref. Tit 1:16; 1Kor 13:1]

[11:7]  4 Full Life : BINATANG ... MEMBUNUH MEREKA.

Nas : Wahy 11:7

Dua saksi itu dibunuh karena mereka membawa kebenaran Injil dan dengan setia mengecam dosa umat itu. Yerusalem disebut "Sodom" karena kebejatannya dan "Mesir" karena keduniawiannya (ayat Wahy 11:8). Binatang tersebut adalah si antikristus (bd. Wahy 13:1; 14:9,11; 15:2; Wahy 16:2; 17:3,13; 19:20; 20:10) atau "manusia durhaka" itu (2Tes 2:3-10). Perhatikanlah bahwa kedua saksi itu tidak dapat dibunuh sebelum mereka menyelesaikan pekerjaannya. Hal ini berlaku bagi semua hamba Allah yang tinggal setia kepada-Nya.



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA